MANCHESTER – Manchester United telah mengunci satu tempat di babak 32 besar Liga Eropa 2019-2020. Kepastian lolosnya Man United ke babak tersebut dipastikan usai mereka menang 3-0 atas Partizan Belgrade di matchday keempat Grup L pada Jumat (8/11/2019) dini hari WIB.
Kemenangan itu jelas sangat berarti untuk Man United. Sebab selain karena berhasil merebut satu tiket ke babak selanjutnya, kemenangan Man United itu bisa juga mengembalikan rasa kepercayaan diri para pemainnya yang habis kalah dari Bournemouth di Liga Inggris 2019-2020.
Baca Juga: 5 Tim Pastikan Lolos ke 32 Besar Liga Eropa 2019-2020

Terlebih di laga melawan Partizan itu Man United bisa bermain sangat baik sehingga mampu menang cukup besar atas tim tamunya tersebut. Tiga pemain lini depan mereka, yakni Marcus Rashford, Anthony Martial, dan Mason Greenwood, sukses mencatatkan namanya di papan skor.
Keputusan pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, untuk memainkan Martial, Rashford, dan Greenwood secara bersamaan itu pun dinilai menjadi alasan mengapa The Red Devils –julukan Man United– bisa tampil baik pada laga dini hari tadi. Rashford pun setuju dengan pendapat tersebut.