Tuchel pun lantas memberikan komentar soal masa depan Neymar bersama PSG pada musim panas 2019. Pelatih berkebangsaan Jerman tersebut mengakui bahwa dia belum dapat memastikan apakah Neymar bertahan atau tidak di PSG.
“Saya belum memiliki kabar baru mengenai masa depannya (Neymar). Dia masih bersama kami dan dia sangat penting untuk kami. Jika kami kehilangan Neymar maka saya mungkin tidak bisa tidur,” ucap Tuchel, seperti disadur dari Canal+, Senin (12/8/2019).
“Akan sangat sulit bagi kami kehilangan pemain seperti dia dan kami juga akan kesulitan mencari pengganti yang bisa melakukan apa yang ia lakukan. Mungkin tidak ada kabar mengenai masa depannya merupakan kabar baik bagi kami,” sambung mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.
Baca Juga: PSG Lebih Pilih Lepas Neymar ke Madrid ketimbang Barcelona
“Sangat sulit untuk mengabaikan situasi ini, karena saya ingin dia berada di tim ini. Namun di sisi lain, kami harus mulai mencari solusi atas ketiadaan dirinya. Saya sudah mencoba meyakinkannya untuk bertahan, namun di sisi lain ini mengenai pilihan pribadi. Ini adalah masalah dirinya dan klub ini,” tutupnya.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)