Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Trippier Akui Tak Berpikir Dua Kali ketika Terima Tawaran Atletico

Bagas Abdiel , Jurnalis-Jum'at, 19 Juli 2019 |07:04 WIB
Trippier Akui Tak Berpikir Dua Kali ketika Terima Tawaran Atletico
Kieran Trippier (Foto: @Atleti/Twitter)
A
A
A

MADRID – Penggawa anyar Atletico Madrid, Kieran Trippier, mengaku tak memiliki keraguan saat menerima tawaran dari Los Rojiblancos –julukan Atletico. Bahkan ia tidak berpikir dua kali ketika diberi kesempatan untuk bergabung bersama Atletico pada bursa transfer musim panas ini.

Trippier mengatakan tidak ragu-ragu meninggalkan Tottenham ke Atletico karena ia ingin memenuhi ambisi lamanya untuk bermain di luar negeri. Alhasil kesempatan yang datang itu pun tak disia-siakan oleh pemain berusia 28 tahun itu.

Baca juga Atletico Kedatangan Pemain Baru Lulusan dari Akademi Real Madrid

“Liga Inggris adalah salah satu liga terbaik di dunia, tetapi saya tidak berpikir dua kali ketika Atletico tertarik,” ungkap Trippier, mengutip dari Goal, Jumat (19/7/2019).

Kieran Trippier (Foto: Twitter Atletico)

“Ini kesempatan bagus untuk datang dan tinggal di Madrid. Tidak banyak pemain Inggris yang pergi ke luar negeri. Tetapi saya selalu ingin bermain di luar negeri, terutama di Liga Spanyol, sejak saya masih muda,” tambah pemain berpaspor Inggris tersebut.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement