Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Fenerbahce Bantah Bakal Datangkan Ozil dari Arsenal

Ezha Herdanu , Jurnalis-Kamis, 11 Juli 2019 |03:19 WIB
Fenerbahce Bantah Bakal Datangkan Ozil dari Arsenal
Mesut Ozil (Foto: Zimbio)
A
A
A

ISTANBUL – Pihak Arsenal nampaknya masih harus bersabar untuk menanti klub peminat salah satu pemain bintangnya, yakni Mesut Ozil, di bursa transfer musim panas 2019. Terlebih Fenerbahce yang sempat kencang dikait-kaitkan dengan Ozil membantah rumor tersebut.

Sebagaimana diketahui, nama Ozil memang disebut-sebut masuk dalam sejumlah pemain yang rencananya bakal dilego Arsenal di jendela transfer musim panas 2019. Penampilan inkonsisten Ozil jadi salah satu alasan Arsenal bakal menjualnya.

Mesut Ozil

Selain itu, gaji selangit yang dimiliki Ozil jadi masalah lain bagi Arsenal. Ya, hal tersebut justru membuat neraca keuangan mereka tidak stabil. Bahkan Arsenal sendiri hanya memiliki bujet 45 juta pounds atau sekira Rp715 miliar saja untuk memperkuat skuad mereka di musim panas ini.

Baca Juga: Resmi Balik ke Arsenal, Begini Komentar Edu

Maka dari itu penjualan Ozil pun diharapkan terwujud pada bursa transfer musim panas 2019. Sebab uang dari hasil penjualan Ozil bisa menambahkan bujet Arsenal untuk mendatangkan sejumlah pemain incaran mereka.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement