Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Van Dijk Buat Bertahan Jadi Hal Mudah di Liverpool

Andika Pratama , Jurnalis-Jum'at, 01 Maret 2019 |10:27 WIB
Van Dijk Buat Bertahan Jadi Hal Mudah di Liverpool
Virgil Van Dijk (Foto: Reuters)
A
A
A

“Dia (Van Dijk) membuat hidup saya lebih mudah, itu sudah pasti. Memiliki dia di sebelah saya itu membuat semuanya jadi lebih mudah. Ketika seseorang berlari ke arah Anda dan tahu Virgil ada di dalam (semuanya aman). Dia jarang keluar dari posisinya, jika pernah (itu dalam situasi tertentu saja),” ujar Robertson, seperti yang dilansir Dailymail, Jumat (1/3/2019).

Virgil Van Dijk vs Leroy Sane (Foto: Reuters)

Penampilan apik Van Dijk terlihat pada pertandingan terakhir Liverpool saat menghadapi Warford di Liga Inggris 2018-2019 pada tengah pekan ini. Van Dijk tampil apik dengan membuat gawang Liverpool tetap suci. Selain itu, Van Dijk juga dua kali mencatatkan namanya di papan skor untuk membuat Liverpool menang telak 5-0 di Anfield Stadium. Penampilan apik Van Dijk diharapkan dapat membantu Liverpool untuk merebut gelar juara Liga Inggris musim ini.

(Andika Pratama)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement