Kendati demikian, harus disayangkan karena pada laga melawan Napoli tersebut, Milan harus tumbang dengan skor 2-3. Gattuso pun tak bisa menutupi kekecewaannya melihat performa Musacchio yang kerap melakukan kesalahan. Maka dari itu, pada laga Milan beriikutnya, yakni menghadapi AS Roma, Sabtu (1/9/2018) dini hari WIB, Gattuso berencana memainkan Caldara guna menemani Romagnoli.

Menurut kabar yang diwartakan Gazetta dello Sport, Jumat (31/8/2018), Gattuso menilai bahwa melawan Roma bakal menjadi momen yang tepat untuk mencari tahu setangguh apa Caldara. Tidak tanggung-tanggung, eks gelandang Milan itu memberikan tugas kepada Caldara untuk menjaga striker Roma, Edin Dzeko, agar tidak mencetak gol, sebagai ujian pertamanya.
(Fetra Hariandja)