Saat itu, Egy tampil luar biasa. Dari enam pertandingan, pemain klub Lechia Gdansk (Polandia) itu mengemas delapan gol. Saat itu, Egy masing-masing mengemas dua gol ke gawang Myanmar (dua kali), Filipina dan Brunei Darussalam.

Sekarang tentu harapannya, kolaborasi Egy dan Bagus bisa segera terealisasi di level Timnas. Bagus bisa saja dinaikkan pangkat untuk membela Timnas Indonesia U-19 di Piala Asia U-19 2018 yang berlangsung di Indonesia pada 18 Oktober-4 November 2018.
Akan tetapi, sebelum membela Timnas Indonesia U-19, Bagus diminta fokus untuk berseragam Timnas Indonesia U-16 di Piala Asia U-16 2018. Pada 20 September sampai 7 Oktober 2018, Garuda Asia –julukan Timnas Indonesia U-16– akan ambil bagian di Piala Asia U-16 2018 yang berlangsung di Malaysia. Tim asuhan Fakhri Husaini itu tergabung di Grup C bersama Iran, Vietnam dan juga India.
(Ramdani Bur)