PARIS – Rumor ketertarikan Real Madrid terhadap pemain Paris Saint-Germain (PSG), Neymar, terus berembus kencang. Madrid kabarnya siap memboyong Neymar saat bursa transfer musim panas 2018 dibuka.
Rencana Madrid mendatangkan Neymar sendiri tampaknya akan terwujud. Sebab, sang pemain telah menunjukkan minatnya kepada klub raksasa Liga Spanyol itu dan bersedia meninggalkan PSG pada akhir musim nanti.
Namun, Neymar kabarnya mengajukan syarat besar kepada Madrid jika ingin mendatangkannya. Pemain berpaspor Brasil itu menuntut gaji fantastis kepada klub berjuluk Los Blancos tersebut.
Sebagaimana diwartakan Sportsmole, Senin (26/2/2018), Neymar menegaskan hanya akan bergabung dengan Madrid jika mendapatkan gaji yang lebih dari pemain bintang mereka, Cristiano Ronaldo. Ia menuntut gaji sebesar 44 juta poundsterling atau sekira Rp840 miliar per tahun. Menurut Neymar, gaji yang dimintanya sesuai dengan upah yang diterima mantan rekan setimnya, Lionel Messi, di Barcelona.
BACA JUGA: Emery: PSG Wajib Mempertahankan Pemain seperti Neymar