Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sriwijaya FC Bidik Posisi 3 Piala Presiden 2018

Antara , Jurnalis-Kamis, 15 Februari 2018 |10:59 WIB
Sriwijaya FC Bidik Posisi 3 Piala Presiden 2018
Konate Makan saat dikepung pemain Bali United. (Foto: ANTARA/Nyoman Budhiana)
A
A
A

GIANYAR - Pelatih Sriwijaya FC (SFC) Rahmad Darmawan menyebut timnya mengincar posisi ketiga di Piala Presiden 2018. Hal itu setelah mereka gagal melaju ke final karena kalah dari Bali United dengan skor 0-1, Rabu 14 Februari 2018 malam WIB.

Untuk mendapatkan peringkat ketiga tersebut, klub berjuluk Laskar Wong Kito harus menaklukkan PSMS Medan pada laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu 17 Februari 2018.

"Kami ingin merebut laga itu karena penting bagi tim untuk menang setelah mengalami kekalahan," kata Rahmad Darmawan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Namun, pelatih berusia 51 tahun tersebut menyadari tak mudah memenangkan pertandingan kontra PSMS Medan. Kalau mau menjadi tim terbaik ketiga dan berhak atas hadiah uang tunai sebesar Rp1,1 miliar, para pemain Sriwijaya FC dianggap mesti bisa menundukkan dua tantangan utama.

"Tantangan yang harus kami hadapi adalah tekanan fisik dan psikologis," tutur Rahmad.

BACA JUGA: Bali United Segel Tiket Menuju Final Piala Presiden 2018 Melawan Persija

Sementara, menanggapi pertandingan merebut tempat ketiga Piala Presiden 2018, kapten Sriwijaya FC Hamka Hamzah mengaku tidak terlalu terbeban.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement