NEWCASTLE – Liverpool gagal mendapat poin penuh saat bertandang ke markas Newcastle United dalam lanjutan pekan ketujuh Liga Inggris 2017-2018, Minggu 1 Oktober 2017. Bermain di St. James Park, The Reds –julukan Liverpool– harus puas bermain 1-1.
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp pun menyangkal anak asuhnya sudah mulai kehilangan percaya diri pada laga itu. Terlebih mereka sejatinya menguasai jalannya pertandingan dan menciptakan beberapa peluang hebat.
Sayang peluang-peluang tersebut gagal dimanfaatkan dengan baik hingga menjadi gol. Liverpool mencetak satu gol melalui Philippe Coutinho di menit 29 yang kemudian disamakan kedudukan oleh Newcastle melalui gol Joselu selang sembilan menit.
“Tidak, tidak ada penurunan kepercayaan diri. Kami memiliki percaya diri karena para pemain memiliki kualitas dan sangat ingin bermain sepakbola. Anda bisa membayangkan, ketika terus mencoba, mencoba dan mencoba dan itu tidak berhasil. Itu tidaklah mudah,” ungkap Klopp, mengutip dari laman resmi Liverpool, Senin (2/10/2017).
Diakui Klopp lebih lanjut, timnya kecolongan satu gol karena suatu kesalahan yang tak mampu mencegah Joselu saat mendapat umpan serangan balik. Ia pun tak ingin menyalahkan siapa pun yang menjadi dalang dari gol milik Newcastle itu.
“Phil (Coutinho) mencetak gol pada bulan ini, tapi kami membuat satu kesalahan. Saya tidak yakin siapa yang harus bertanggung jawab, tapi kami harus mengakui karena membuat kesalahan ini,” tutup pelatih berusia 50 tahun itu.
(Fetra Hariandja)