AL RAYYAN – Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, beri reaksi berkelas usai timnya tersingkir dari Piala Dunia U-17 2025. Dia mengungkap pentingnya Piala Dunia U-17 2025.
Nova mengatakan Piala Dunia U-17 2025 memberi pengalaman belajar yang sangat berharga bagi anak asuhnya dan dirinya sebagai pelatih kepala. Apalagi, para pemain yang berlaga di sana masih sangat muda.
Selesai sudah perjalanan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025. Skuad Garuda Asia gagal melaju ke babak 32 besar setelah finis posisi ketiga Grup H dengan nilai tiga poin. Perolehan poin tersebut masih belum bisa membawa mereka masuk dalam peringkat ketiga terbaik.
Meski gugur, Timnas Indonesia U-17 berhasil mengukir sejarah. Sejarah tersebut tercipta saat Garuda Asia menang 2-1 atas Honduras U-17 di laga terakhir Grup H. Sebab, untuk pertama kalinya Indonesia meraih kemenangan sepanjang sejarah dalam keikutsertaannya di Piala Dunia U-17.