Hasil Persija Jakarta vs Persita Tangerang di Super League 2025-2026: Allano Lima Cetak 2 Gol, Macan Kemayoran Menang 4-0

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Minggu 10 Agustus 2025 21:03 WIB
Selebrasi Allano Lima usai cetak gol di laga Persija Jakarta vs Persita Tangerang. (Foto: Instagram/persija)
Share :

JAKARTA – Kemenangan telak diraih Persija Jakarta atas Persita Tangerang di laga perdana Super League 2025-2026. Bermain di Jakarta International Stadium (JIS), pada Minggu (10/8/2025), Persija Jakarta menang dengan skor 4-0.

Kemenangan telak ini membawa Macan Kemayoran langsung menempati posisi puncak klasemen sementara Super League 2025-2026 dengan tiga poin. Gol-gol Persija Jakarta dalam laga ini dicetak Rizky Ridho pada menit 30, Allano Lima (69' dan 90+'1) serta Maxwell Souza (72').

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Kedua kesebelasan tampil terbuka sejak menit awal. Macan Kemayoran – julukan Persija Jakarta – mendapat peluang lebih dulu di menit keempat, namun sayang tendangan Gustavo Franca masih melambung di atas mistar gawang Persita Tangerang.

Armada Mauricio Souza itu kembali mendapat peluang di menit ke-14 lewat tendangan Alan Cardoso yang masih melambung. Persija Jakarta yang mendominasi permainan kembali mendapat peluang di menit ke-23 lewat Gustavo Franca, namun tendangannya masih lemah sehingga dengan mudah dapat diamankan Igor Rodrigues.

Berselang dua menit, Persija Jakarta mendapat peluang emas melalui tendangan Arlyansyah Abdulmanan yang masih mengenai tembok pertahanan Persita Tangerang. Kendati begitu, Macan Kemayoran dapat membuka keran golnya di menit ke-31 lewat sontekan Rizky Ridho.

Pendekar Cisadane – julukan Persita Tangerang – terlihat masih kesulitan untuk menembus pertahanan tuan rumah. Sementara Persija Jakarta masih mendominasi permainan. Namun pada akhirnya, tidak ada tambahan gol yang tercipta dan Macan Kemayoran unggul sementara di babak pertama.

 

Babak Kedua

Usai turun minum, Persija Jakarta tidak menurunkan tempo permainannya. Armada Mauricio Souza kerap kali menebar ancaman ke gawang Pendekar Cisadane meski belum berujung gol tambahan.

Sampai akhirnya, Persija Jakarta sukses menggandakan keunggulan di menit ke-69 lewat gol Allano Lima. Gol tersebut didapat setelah Hanif Sjahbandi dengan cerdik merebut bola dari Eber Bessa.

Hanya berselang tiga menit, Persija Jakarta kembali berhasil menjebol gawang Pendekar Cisadane. Lagi-lagi gol tersebut tercipta lewat rekrutan anyar mereka, yakni Maxwell Souza. Pemain asal Brasil itu melesakkan tendangan roket yang membuat Igor Rodrigues mati kutu.

Persija Jakarta vs Persita Tangerang. (Foto: Instagram/persija)

Pendekar Cisadane nyaris memperkecil jarak di menit ke-77 lewat tendangan Aleksa Andrejic yang masih membentur tiang. Sementara Macan Kemayoran terus tampil menyengat di sisa waktu. Sampai akhirnya, mereka berhasil menambah keran golnya di menit 90+1 lewat tendangan keras Allano Lima. Hasilnya, mereka menutup laga dengan kemenangan telak 4-0.

Susunan Pemain Persija Jakarta Vs Persita Tangerang:

Persija Jakarta (4-2-3-1): Carlos Eduardo; Ilham Rio Fahmi, Rizky Ridho, Jordi Amat, Alan Cardoso (Rayhan Hannan 84’); Fabio Calonego (Hanif Sjahbandi 63’), Van Basty Sousa; Allano Lima, Gustavo Franca (Witan Sulaeman 77’), Arlyansyah Abdulmanan (Dony Tri Pamungkas 84’); Eksel Runtukahu (Maxwell Souza 64’).

Pelatih: Mauricio Souza.

Persija Jakarta vs Persita Tangerang. (Foto: Instagram/persija)

Persita Tangerang (4-3-3): Igor Rodrigues; Muhammad Toha, Tamirlan Kozubaev, Javlon Guseynov, Mario Jardel; Sin Yeong Bae (Aleksa Andrejic 74’), Pablo Ganet, Eber Bessa; Evan Tuhuteru (Esal Sahrul 46’), Rayco Rodriguez (Matheus Alves 90’), Ahmad Nur Hardianto (Ahmad Fahd Alchoir 74’).

Pelatih: Carlos Pena.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya