“Semua ini tidak akan mungkin terjadi tanpa dukungan Anda. Energi dari tribun, kebaikan dalam setiap pertemuan, kata-kata penyemangat, semuanya mendorong saya untuk memberikan yang terbaik setiap hari,” imbuh pria berusia 50 tahun itu.
“Saya sangat berterima kasih kepada klub atas kepercayaan dan kesempatannya. Kepada setiap profesional yang mendapat kehormatan untuk bekerja sama, saya pergi dengan rasa hormat dan kekaguman. Saya tumbuh pesat di sini sebagai pribadi, sebagai pelatih kiper, dan sebagai manusia,” tutur Passos.
Lelaki kelahiran Ipatinga itu menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bobotoh. Sebab fans fanatik Persib ini selalu memberikan energi di masa-masa sulit memberikan semangat di saat kejayaan dan penghibur di saat kekalahan.
“Ini bukan selamat tinggal, ini adalah pesan untuk sampai jumpa nanti, dengan keyakinan sebagian hatiku akan selalu ada di sini. Terima kasih untuk semuanya,” tandasnya.
(Wikanto Arungbudoyo)