“Kita (Persib Bandung) sudah melakukan persiapan dengan target menang. Kita ingin tiga poin, tapi kita harus step by step dari sekarang, bukan dari hari H nya saja. Jadi saya pribadi dan teman-teman ingin merebut maksimal di sana,” katanya.
Dado akui Barito Putera bukan tidak yang mudah untuk dikalahkan. Terbukti, tim berjulukan Laskar Antasari itu berada di peringkat 7 klasemen sementara Liga 1 2023-2024.
“Kita tahu kita di Liga 1 gak bisa diprediksi, semua tim. Apalagi melawan Persib pasti punya motivasi lebih dan kita main away dan kita fokus di tim sendiri, kita mempersiapkan tim sendiri untuk hasil yang maksimal,” tegasnya.
(Admiraldy Eka Saputra)