Resmi! Persis Solo Tunjuk Milomir Seslija sebagai Pelatih Anyar

Romensy August, Jurnalis
Selasa 09 Januari 2024 20:22 WIB
Milomir Seslija resmi jadi pelatih baru Persis Solo. (Foto: Persis Solo)
Share :

Sesuai jadwal, Milomir Seslija akan melakoni laga pertamanya sebagai pelatih kepala Persis Solo saat melawan Madura United. Laga itu akan digelar pada 6 Februari 2024 pukul 15.00 WIB.

“Kami hanya menyisakan 21 hari sebelum melawan Madura United, lalu selanjutnya akan bertandang kontra Persib Bandung. Mungkin, ini waktu yang cukup singkat, tetapi bagi saya ini sudah cukup bagi pemain untuk menunjukkan kemampuan mereka,” ungkap Milomir Seslija.

Milomir Seslija pun mengungkapkan pekerjaan pertamanya yakni membangun hubungan yang baik antara seluruh pemain. Ia ingin seluruh pemain dapat menikmati pertandingan yang dijalani.

“Kami harus bersatu sebagai sebuah tim. Saya ingin mereka menikmati permainan, karena sepak bola adalah tentang menikmatinya dan kebahagiaan yang kita dapatkan," beber dia.

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya