Jelang Laga Persib Bandung vs PSS Sleman, Maung Bandung Dapat Sederet Tambahan Amunisi

Miftahul Ghani, Jurnalis
Selasa 24 Oktober 2023 17:00 WIB
Persib Bandung dapatkan sederet tambahan amunisi jelang hadapi PSS Sleman (Foto: MPI/Miftahul Ghani)
Share :

JELANG laga Persib Bandung vs PSS Sleman, Maung Bandung dampatkan sederet tambahan amunisi. Sejumlah pemain sudah mulai kembali, termasuk di antaranya adalah Daisuke Sato.

Maung Bandung -- julukan Persib -- akan melanjutkan kiprahnya di Liga 1 2023-2024 pada Sabtu (28/10/2023). Laga itu akan dimainkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Dokter Persib Bandung, Mochamad Rafi Ghani mengatakan awalnya Daisuke Sato mengalami gangguan di bagian engkel kakinya. Itu didapatkan saat membela Timnas Filipina.

"Saat itu Sato memperkuat timnas Filipina. Sepulang dari timnas ada gangguan di bagian engkel kaki kanannya. Tapi sekarang perbaikannya sangat signifikan. Saat ini masih mendapatkan terapis dari tim medis tim supaya tidak ada keluhan lagi," kata Rafi Ghani di Stadion GBLA, Selasa (24/10/2023).

Meski demikian, dia belum bisa memastikan Daisuke Sato bisa turut ambil bagian saat Persib Bandung berhadapan dengan PSS Sleman. Menurutnya, keputusan diserahkan sepenuhnya kepada jajaran pelatih.

"Biasanya tim kesehatan akan mengadakan rapat sama tim pelatih untuk membicarakan pemain yang akan diturunkan pada saat melawan PSS," jelasnya.

Selain Daisuke Sato, Rafi Ghani juga memastikan kesembuhan Edo Febriansah. Dia menyatakan pemainnya itu sudah pulih dari cedera meski sempat absen di beberapa laga Persib, termasuk saat timnas Indonesia berlaga melawan Brunei Darussalam di babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

"Edo tadi sudah mengikuti semua program yang diberikan semua tim pelatih. Terus yang masih penyesuaian tuh Febri (Hariyadi), tapi Alhamdulillah bisa mengikuti semua materi yang diberikan tim pelatih. Dan Zalnando memang kami butuh beradaptasi untuk dikembalikan ke tim," tuturnya.

Rafi meyakini Febri Hariyadi sudah tidak mengalami masalah pada cedera hamstring yang dialaminya. Sebab pemilik nomor punggung 13 itu sudah tidak menunjukan keluhan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya