Putusan UEFA: Laga Timnas Belgia vs Timnas Swedia Tidak Akan Diulang Usai Dihentikan karena Serangan Teroris

Cikal Bintang, Jurnalis
Jum'at 20 Oktober 2023 05:13 WIB
Laga Timnas Belgia vs Swedia dipastikan takkan diulang (Foto: REUTERS)
Share :

UEFA menerangkan bahwa keputusan ini diambil setelah berdiskusi dengan federasi sepakbola kedua negara terkait. Kedua federasi tersebut memutuskan untuk tidak mengambil risiko setelah serangan yang memilukan di awal pekan ini.

“Untuk mengambil keputusan tersebut, Komite Eksekutif mencatat bahwa terbukti tidak mungkin untuk memainkan sisa pertandingan pada hari berikutnya; baik Asosiasi Sepak Bola Kerajaan Belgia dan Asosiasi Sepak Bola Swedia, mengingat situasinya, secara eksplisit menyatakan keinginan mereka untuk tidak memainkan sisa waktu pertandingan dan menganggap hasil pada interval paruh waktu (1-1) sebagai hasil final,” tulis UEFA.

Sementara itu, secara hitung-hitungan Timnas Belgia sudah dipastikan lolos ke Piala Eropa 2024. Sedangkan, Swedia masih berjuang dan menempati peringkat ketiga dengan koleksi enam poin.

(Reinaldy Darius)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya