GIANYAR – PSM Makassar dipermalukan Sabah FC di matchday kedua Grup H AFC Cup 2023-2024, pada Kamis (5/10/2023) malam WIB. Bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, tim berjuluk Juku Eja itu tumbang dengan skor telak 0-5.
Dalam kekalahan itu, ada andil pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani yang tampil luar biasa untuk klub asal Malaysia tersebut. Bagaimana tidak, tiga gol Sabah FC yang dicetak Darren Lok (6’, 46’) dan Gabriel Peres (36’) berawal dari assist Saddil. Lalu dua gol lagi dicetak oleh Stuart Wilkin (73’) dan Farhan Roslan (90+3).
Berkat hattrick assist Saddil, Sabah pun kini memimpin Grup H dengan koleksi 6 poin. Sedangkan PSM terjerembab di dasar klasemen dengan 0 poin dari dua laga.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
PSM dan Sabah FC bermain lepas sejak awal babak pertama. Pasalnya, kedu tik menyajikan intensitas laga dengan cukup tinggi.
Tim asal Malaysia itu mampu unggul cepat atas PSM pada menit ke-6. Kepastian itu usai Darren lok mencetak gol usai mencetak gol setelah memanfaatkan umpan Saddil Ramdani.
Tertinggal satu gol membuat Juku Eja -julukan PSM- bekerja keras untuk menyamakan kedudukan. Namun, pertahan tim lawan masih cukup kokoh menghalau berbagai serangan.
Sabah FC pun malah berhasil menambah keunggulan atas Juku Eja -julukan PSM- pada menit ke-36. Kali ini gol itu diciptakan Gabriel Schmegel juga memanfaatkan umpan dari Saddil.
Sampai akhir babak pertama tidak ada tambahan gol lagi. Sabah FC sementara waktu unggul 2-0 atas PSM
Babak Kedua
Sabah FC langsung mencetak gol cepat ke gawang PSM pada awal babak kedua. Kali ini Darren Lok mencetak gol keduanya usai memanfaatkan umpan Saddil Ramdani.
PSM pun masih berusaha keras membongkar pertahanan Sabah FC. Namun, tim tuan rumah malah harus bermain dengan sepuluh pemain usai Arya Pratama diganjar kartu merah pada menit ke-57
Sabah FC pun makin menjauh dari PSM pada menit ke-74 usai Stuart Wilkin mencetak gol lewat tendangan bebas. Tim itu pun mencetak gol kelimanya ke gawang PSM yang mana kali ini diciptakan Farhan Roslan.
Sampai akhir babak kedua, Sabah mampu mempertahankan keunggulan 5-0 atas PSM. Hasil itu menjadi pukulan buat PSM karena kehilangan poin di laga kandang.
Susunan pemain PSM vs Sabah FC:
PSM : Reza Pratama, Erwin Gutawa, Yuran Fernandes, S Tahar, Rizky Eka, Ananda Raehan, Akbar Tanjung, M Arfan, Dzaky Asraf, Adilson Silva, Donald Bissa.
Pelatih : Bernardo Tavares
Sabah FC : D Lim, Gabriel, P Tae-Su, D Tan, D Ting, S Wilkin, M Cifuentes, K. Ko, Ramon, Saddil Ramdani, Darren Lok
Pelatih : Ong Kim Swee
(Rivan Nasri Rachman)