Persib Bandung vs Persita Tangerang: David da Silva Doakan Pendekar Cisadane Main Buruk

Miftahul Ghani, Jurnalis
Sabtu 30 September 2023 00:08 WIB
David da Silva kala membela Persib Bandung. (Foto: Instagram/@persib)
Share :

BANDUNG – Striker Persib Bandung, David da Silva, fokus menatap laga kontra Persita Tangerang dalam lanjutan Liga 1 2023-2024. Dia pun berharap Pendekar Cisadane -julukan Persita Tangerang- main buruk agar mengukir tren negatif.

Menurut David da Silva, Persita Tangerang bermain kurang beruntung di beberapa pertandingan sebelumnya. Alhasil, Pendekar Cisadane kini berada di posisi 15 klasemen sementara Liga 1 2023-2024.

"Saya tahu pertandingan akan sulit karena Persita hanya kurang beruntung di beberapa laga terakhir. Saya harap mereka terus melanjutkan (catatan buruk) itu saat melawan kami," harap David da Silva di Stadion Sidolig, Bandung.

Karena itu, David da Silva meminta timnya untuk tetap fokus dan bermain dengan mengerahkan kemampuan terbaiknya. Pasalnya, kemenangan akan menjadi target utama Persib Bandung di setiap pertandingan, termasuk saat melawan Persita.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya