Dokter Tim Persija Jakarta Sampaikan Kabar Terkini Tiga Pemain Cedera Termasuk Osvaldo Haay

Cikal Bintang, Jurnalis
Jum'at 07 Oktober 2022 10:37 WIB
Osvaldo Haay masih berada dalam proses pemulihan (Foto: Instagram/Persija)
Share :

DOKTER tim Persija Jakarta sampaikan kabar terkini tiga pemain cedera termasuk Osvaldo Haay. Dua pemain lain yang kondisinya dibeberkan oleh dr. Donny Kurniawan adalah Raka Cahyana dan Maman Abdurrahman.

Osvaldo Haay, Raka Cahyana, dan Maman Abdurrahman memang sedang menepi beberapa waktu akibat cedera. Osvaldo Haay mengalami cedera tulang kering sedangkan Raka Cahyana dihadapkan dengan cedera post op meniscus.

Terkini, dr. Donny menjelaskan bahwa Raka sudah memasuki tahap perbaikan sendi. Sedangkan, Osvaldo sudah melakukan Magnetic Resonance Imaging (MRI) untuk menunjukkan padanya perbaikan.

“Raka masih dalam perbaikan sendinya. Jadi sampai saat ini masih latihan fungsional. Penyembuhannya masih sesuai dengan target waktu,” kata dr Donny dikutip dari laman resmi Persija Jakarta, Jumat (7/10/2022).

“Osvaldo sudah melakukan MRI dan menunjukkan adanya perbaikan, tetapi masih dalam tahap pengawasan tentunya. Kami sekarang meningkatkan fisiknya dengan meningkatkan intensitas program pemulihannya. Saat ini kami mengawasi apakah masih ada keluhan yang muncul dari Osvaldo,” sambungnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya