Hasil Persis Solo vs PSM Makassar di Liga 1 2022-2023: Sama Kuat, Pertandingan Imbang 1-1

Cikal Bintang, Jurnalis
Kamis 29 September 2022 17:54 WIB
Berikut hasil Persis Solo vs PSM Makassar di Liga 1 2022-2023 (Foto: Twitter/@liga1match)
Share :

HASIL Persis Solo vs PSM Makassar di Liga 1 2022-2023 telah diketahuii pada Kamis (29/9/2022) sore WIB. Setelah melalui pertandingan sengit selama 90 menit, pertandingan tidak menghasilkan pemenang.

Ya, baik PSM Makassar dan Persis Solo harus puas berbagi angka. Skor akhir 1-1 pun menghiasi pertandingan sore ini. Adapun gol Persis Solo dicetak oleh Irfan Jauhari (23’). Sedangkan PSM Makassar membalasnya lewat Kenzo Nambu (44’).

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Persis Solo yang tampil di depan pendukungnya sendiri langsung mengawali pertandingan dengan serangan masif. Namun, tebalnya pertahanan PSM Makassar membuat Laskar Sambernyawa -julukan Persis- kesulitan menembusnya.

Di sisi lain, Juku Eja -julukan PSM Makassar- mengandalkan bola-bola direct langsung ke depan untuk membuat peluang. Akan tetapi, strategi ini tidak berjalan baik karena Persis mampu membaca serangan mereka.

Alhasil, belum ada gol yang tercipta hingga pertandingan berjalan 20 menit. Pada menit ke-23, Persis Solo tiba-tiba mengejutkan PSM Makassar lewat serangan balik cepat. Umpan lambung Alexis Messidoro mampu mengecoh pemain bertahan PSM.

Umpan tersebut kemudian diterima dengan baik oleh Irfan Jauhari (23’) yang lolos dari kawalan. Irfan kemudian melepaskan tembakan melengkung yang masuk dengan sempurna, Persis Solo unggul 1-0.

Usai gol tersebut, Juku Eja merespons dengan menekan pertahanan Persis Solo. Hasilnya manis, mereka akhirnya mampu mencetak gol lewat sontekan Kenzo Nambu (44’). Pada akhirnya, pertandingan di babak pertama selesai dengan skor sama kuat 1-1.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya