TAISEI Marukawa akan kembali ke Surabaya, kini sebagai lawan dalam tajuk Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang di pekan ke-6 Liga 1 2022-2023. Pelatih Bajul Ijo, Aji Santoso, menegaskan anak asuhnya sudah tahu cara meredam pergerakan Marukawa.
Persebaya akan menjamu PSIS pada pekan keenam Liga 1 2022-2023 di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa 23 Agustus 2022). Laga ini akan menjadi ajang reuni Persebaya dengan sang mantan, Taisei Marukawa.
(Taisei Marukawa saat membela Persebaya Surabaya di Liga 1 musim lalu. Foto: PT LIB)
Sejak meninggalkan Persebaya, Marukawa sama sekali tidak kehilangan instingnya. Terbukti, pemain berusia 25 tahun itu sudah mengemas tiga gol dalam lima penampilannya di Liga 1 2022-2023.
Namun, Aji mengatakan bahwa para pemainnya sudah hafal cara menjinakkan Marukawa. Kebersamaan para pemainnya dengan Marukawa selama musim 2021-2022 akan menjadi bekal untuk membuat Marukawa tidak berkutik.