ROMA – AS Roma masih terus berjuang mendapatkan gelandang Paris Saint-Germain (PSG), Georginio Wijnaldum, pada bursa transfer musim panas 2022 ini. Demi muluskan langkah membajak Wijnaldum, pelatih AS Roma, Jose Mourinho, dikabarkan turun langsung untuk membujuk sang pemain.
Dilansir Football Italia, dikutip dari ANTARA, Jumat (22/7/2022), Mourinho dikabarkan secara pribadi telah menghubungi Wijnaldum melalui sambungan telefon. Hal ini dilakukan untuk meyakinkan pemain asal Belanda itu datang ke AS Roma.
BACA JUGA: Gabung AS Roma, Paulo Dybala Diyakini Bekerja Sebaik di Juventus
Mourinho diketahui merupakan penggemar Wijnaldum. Pelatih asal Portugal itu percaya gelandang tersebut akan menjadi potongan yang tepat dalam sistem taktiknya bersama AS Roma.
BACA JUGA: Paulo Dybala Gabung AS Roma, Ini Respons Massimiliano Allegri
Wijnaldum diketahui masih menyisakan kontrak satu tahun bersama Paris Sain-Germain (PSG). Pihak klub diyakini tidak keberatan untuk melepas pemain berusia 31 tahun tersebut.