Jadi Pahlawan Man United, Cristiano Ronaldo Juga Cetak Hattrick Ke-60 Sepanjang Kariernya

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Minggu 17 April 2022 02:10 WIB
Cristiano Ronaldo di laga Manchester United vs Norwich City di Liga Inggris 2021-2022. (Foto: Reuters)
Share :

Melansir dari akun twitter @OptaJoe, hattrick Ronaldo itu merupakan hattrick ke-60 dalam karier profesionalnya, baik di klub dan negaranya. Koleksi 50 hattrick itu dicetak di level klub, sementara 10 dicetak olehnya bersama Portugal.

Pencapaian fenomenal Ronaldo tak hanya itu saja. Sebab, gol tendangan bebas yang dia lesatkan itu merupakan yang ke-58 sepanjang kariernya. Tentu saja, pencapaian ini sangat fenomenal.

Ronaldo seakan memberi sinyal bahwa dirinya belum habis, meskipun usianya sudah menginjak 37 tahun. Torehan hattrick-nya itu masih terus bisa bertambah karena dia belum memutuskan untuk pensiun.

Sementara itu, hasil kemenangan Man United membuat mereka berada di urutan lima pada klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 54 poin. Sebab, Arsenal menelan kekalahan 0-1 dari Southampton.

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya