Xavi Hernandez Disebut Sudah Bicara Empat Mata dengan Azpilicueta dan Erling Haaland, Barcelona Revolusi Skuad?

Ilham Sigit Pratama, Jurnalis
Rabu 23 Maret 2022 11:40 WIB
Xavi Hernandez, pelatih Barcelona (Foto: Reuters)
Share :

PELATIH Barcelona, Xavi Hernandez tampak serius berbenah untuk hadapi musim 2022-2023. Hal itu terlihat dari pergerakan pria berkebangsaan Spanyol yang disebutkan sudah membuka komunikasi dengan Cesar Azpilicueta dan Erling Haaland.

Sebagaimana diketahui, Xavi dihadapkan pada tugas berat. Pria asal Spanyol itu harus mengangkat kembali performa Barcelona yang lesu pada awal musim 2021-2022.

Ambisi Xavi membangunkan kembali monster yang sedang tidur tentu membutuhkan pemain-pemain berkualitas. Pada musim dingin lalu, Xavi berhasil mendatangkan tiga pemain anyar sekaligus.

Mereka adalah Pierre-Emerick Aubameyang, Adama Traore dan Ferran Torres. Kehadiran trisula baru Barcelona itu cukup membantu posisi tim di klasemen Liga Spanyol 2021-2022.

Barcelona memang sudah merangkak naik memasuki zona Liga Champions (peringkat ketiga) di klasemen Liga Spanyol. Selain itu Barcelona berhasil tembus perempatfinal Liga Eropa 2021-2022.

Kendati demikian, Xavi masih belum puas. Ia ingin memperbaiki sektor bek kanan, di mana Dani Alves yang sudah memasuki usia senja tentu tidak bisa terus-terusan menjadi tulang punggung tim. Selain itu, usia Sergino Dest tergolong masih cukup muda dan belum matang.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya