SINGAPURA – Penyerang Timnas Indonesia, Witan Sulaeman, memiliki statistik yang lebih baik jika dibandingkan pemain andalan Thailand, Chanathip Songkrasin. Tentunya, hal ini bisa jadi modal penting bagi Timnas Indonesia jelang berhadapan di final Piala AFF 2020.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia akan menghadapi Thiland di final Piala AFF 2020. Laga leg I sendiri akan digelar pada Rabu (29/12/2021) pukul 19.30 WIB.
Jelang laga tersebut, Witan wajib lebih percaya diri. Pasalnya, ia memiliki statistik yang lebih baik dari kapten Thailand, Chanathip Songkrasin.
Witan memiliki kreativitas yang lebih dari Chanathip di atas lapangan. Untuk membuktikannya, sejumlah statistik pun berhasil diungguli. Hal tersebut terhitung dalam berbagai aspek, mulai dari akurasi umpan hingga umpan kunci. Dan ya, Witan unggul dalam semua itu.
BACA JUGA: Final Piala AFF 2020: Lawan Thailand, Shin Tae-yong Minta Dukungan Penuh Suporter Indonesia
Mulai dari akurasi umpan, pemain Lechia Gdansk tersebut berhasil mencatat dengan 50 persen. Sedangkan, Chanathip jauh di bawahnya, yakni hanya 33,3 persen.
Crossing atau umpan silang yang dilancarkan juga berhasil diungguli Witan. Ia berhasil mengirimkan empat umpan silang dibanding Chanathip yang baru melancarkan satu buah crossing.
Kemudian, umpan kunci yang sangat berpotensi besar menjadi gol pun dipegang oleh Witan. Sebanyak delapan kali dia sudah membuat itu, dan Chanathip baru bisa melakukan lima kali.