Piala AFF 2020 Bergulir, Presiden FIFA Harap Sepakbola ASEAN Makin Berkembang

Andika Pratama, Jurnalis
Selasa 07 Desember 2021 15:34 WIB
Gianni Infantino berharap sepakbola ASEAN makin berkembang (Foto: Reuters)
Share :

“Kita semua sadar, bahwa beberapa tahun belakangan ini ada hal yang lebih penting dari sekadar sepakbola dan itu adalah kesehatan. Dan kita semua sadar bahwa untuk bisa melewati semua hal ini, kita harus bekerja bersama-sama,” kata Infantino, dikutip dari laman resmi PSSI, Selasa (7/12/2021).

“FIFA mengetahui kerja keras yang dilakukan AFF untuk mengembalikan harapan, optimisme fans dan kebahagiaan melalui sepakbola di negara ASEAN. Kita harus bekerja bersama untuk mengembangkan kompetisi dan sepakbola ASEAN agar bisa mencapai puncak tertinggi di dunia” tutur Infantino.

Sementara itu, Piala AFF 2020 sudah bergulir sejak Minggu 5 Desember 2021. Beberapa tim sudah saling sikut untuk memperebutkan kemenangan di fase grup.

Namun, Tim Nasional (Timnas) Indonesia baru akan bertanding pada Kamis 9 Desember 2021. Skuad Garuda akan melawan Kamboja dalam partai pertama mereka di Grup B. Pertandingan itu akan berlangsung di Stadion Bishan, Singapura, pukul 19.30 WIB.

(Andika Pratama)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya