Lionel Messi Dikabarkan Resmi Raih Trofi Ballon dOr 2021, Cristiano Ronaldo Justru Disebut Pengecut

Ramdani Bur, Jurnalis
Senin 08 November 2021 08:46 WIB
Lionel Messi dikabarkan resmi raih trofi Ballon dOr 2021. (Foto: REUTERS/Christian Hartmann)
Share :

Cristiano Ronaldo disebut pengecut karena kerap melakukan pelanggaran keras tiap kali sang klub, Manchester United, sedang tertinggal. Ketika Manchester United kalah 0-5 dari Liverpool, Cristiano Ronaldo kedapatan menendang Curtis Jones.

(Cristiano Ronaldo saat menendang Curtis Jones)

Dua pekan berselang, Cristiano Ronaldo melancarkan tekel brutal ke arah Kevin De Bruyne di laga Manchester United vs Manchester City. Beruntung dalam dua pelanggaran itu, Cristiano Ronaldo hanya mendapatkan kartu kuning.

(Cristiano Ronaldo saat menekel Kevin De Bruyne)

“Awalnya Bruno Fernandes menjatuhkan De Bruyne. Setelah itu, Cristiano Ronaldo meluncur. Benar, ia hanya melepaskan tekel satu kali, tapi ia meluncur dengan stud (sepatu) yang terlihat. Saya pikir itu sedikit nakal dan menunjukkannya sedang frustrasi,” kata Sinclair mengutip dari Sportskeeda.

“Ini pelanggaran yang pengecut. Cristiano Ronaldo juga melakukannya kepada Curtis Jones. Ia mudah marah karena seorang pemenang. Ia tidak suka kalah,” lanjut Sinclair.

Jika benar Lionel Messi memenangkan trofi Ballon dOr 2021, ia bakal meninggalkan Cristiano Ronaldo dalam perolehan gelar tersebut. Lionel Messi akan menyegel tujuh trofi Ballon dOr, unggul dua gelar dari Cristiano Ronaldo di tempat kedua.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya