Awalnya, Federico Chiesa sebenarnya hanya diplot sebagai pemain pelapis, alias cadangan dari Domenico Berardi. Namun, karena tampil apik di laga terakhir fase grup kontra Wales, Chiesa mulai rutin menjadi starter.
Ia pun mencetak gol saat Italia menghadapi Austria di 16 besar dan Spanyol di semifnal. Karena itu tak heran, Chiesa masuk skuad terbaik Piala Eropa 2020 mengalahkan nama-nama beken macam Cristiano Ronaldo.
Jadi, akankah Chiesa sanggup mengalahkan sinar Cristiano Ronaldo yang merupakan rekan setimnya di Juventus? Modal untuk menjadi pemain yang lebih besar ketimbang Cristiano Ronaldo sudah dipegang Chiesa.
Statistiknya bersama Juventus pada musim 2020-2021 juga cukup impresif. Chiesa mencatatkan 15 gol dan 11 assist dari 46 pertandingan di semua kompetisi.
(Ramdani Bur)