6 Kiper Anti Kebobolan di Fase Grup Piala Eropa, Nomor 1 Paling Gila

Ramdani Bur, Jurnalis
Selasa 06 Juli 2021 13:29 WIB
Manuel Neuer tidak kebobolan di Fase Grup Piala Eropa 2016. (Foto: REUTERS/Catherine Ivill)
Share :

4. Lukasz Fabianski (Polandia - Piala Eropa 2016)

(Lukasz Fabianski, kiper andalan Polandia di Piala Eropa 2016)

Kiper anti kebobolan selanjutnya Lukasz Fabianski. Fabianski turun di matchday kedua dan ketiga fase grup, saat Polandia imbang 0-0 kontra Jerman dan menang 1-0 atas Ukraina. Sementara saat Polandia menang 1-0 atas Irlandia Utara, posisi kiper ditempati Szczesny.

Sayangnya, kiprah Polandia dihentikan Swiss di 16 besar Piala Eropa 2016. Setelah bermain 1-1 di waktu normal, Swiss menang adu penalti 6-5 atas Polandia.

3. Manuel Neuer (Jerman – Piala Eropa 2016)

(Maniel Neuer, kiper sekaligus kapten Timnas Jerman)

Manuel Neuer tidak kebobolan saat Jerman melewati tiga laga fase grup Piala Eropa 2016. Sebut saja Jerman menang 2-0 atas Ukraina, bermain 0-0 kontra Polandia dan menang 1-0 atas Irlandia.

Status clean sheet juga dipegang Neuer di babak 16 besar kontra Slovakia dan perempatfinal versus Italia. Sayangnya di semifinal, Langkah Jerman terhenti setelah tumbang 0-2 dari Prancis.

2. Gianluigi Donnarumma (Italia – Piala Eropa 2020)

(Donnarumma kiper utama Italia di Piala Eropa 2020)

Donnarumma tidak kebobolan saat Italia melakoni Fase Grup A Piala Eropa 2020. Ia membantu Italia menang 3-0 atas Turki dan Swiss, dan menaklukkan Wales 1-0. Ketangguhan Donnarumma berakhir saat Italia menang 2-1 atas Austria di 16 besar.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya