Dihajar Liverpool, Man United Disebut Sudah Tak Selevel dengan Man City

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Jum'at 14 Mei 2021 15:29 WIB
Para pemain Man United tertunduk lesu saat dihabisi Liverpool. (Foto: Reuters)
Share :

MANCHESTER Manchester United baru saja dipermalukan Liverpool 2-4 di Old Trafford pada laga pekan ke-36 Liga Inggris 2020-2021, Jumat (14/5/2021) dini hari WIB. Kekalahan itu lantas membuat para fans kecewa, termasuk legenda tim tersebut, yakni Roy Keane.

Keane yang saat ini aktif sebagai pengamat sepakbola itu menilai Man United bermain sangat buruk kala dihabisi Liverpool. Jadi, ia pun tak heran jika Man United sampai kalah dari Liverpool. Keane pun justru merasa seharusnya Liverpool bisa menang lebih banyak dari empat gol.

Keane sendiri akui bahwa Man United cukup tampil baik dalam beberapa bulan terakhir hingga akhirnya kini menempati peringkat kedua di klasemen sementara Liga Inggris dan bahkan mencapai final Liga Eropa 2020-2021. Namun, jika dilihat baik-baik, Keane merasa skuad Man United sebenarnya tak terlalu bagus.

Baca Juga: Sadio Mane Ogah Tos Usai Laga Man United vs Liverpool, Klopp: Dia Ngambek

Malahan Keane merasa tim Man United saat ini tak bisa dikatakan menjadi pesaing terkuat Man City dalam meraih gelar juara liga. Bagi Keane, level Man City kini sudah jauh melampaui Man United.

Keane pun melihat hanya mendatangkan empat pemain berstatus bintang saja yang dapat selamatkan Man United dari keterpurukan tersebut. Satu ada dua pemain kelas dunia menurut Keane takkan sanggup selamatkan Man United.

“(Kekurangan) Man UnUnited ada di mana-mana, penampilan mereka sangat buruk, mentalitas pemain pun juga buruk. Ole Gunnar Solskjaer terlihat sedikit terguncang. Itu adalah hari-hari yang amat berat untuknya,” kata Keane, dilansir dari Daily Mail, Jumat (14/5/2021).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya