MANCHESTER – Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, menilai Frank Lampard telah membuat masalah dengan para pemain senior Chelsea saat kompatriotnya tersebut menjadi manajer The Blues. Menurutnya, hal itulah yang membuat Chelsea mengalami penurunan performa.
Chelsea sejatinya sudah menghabiskan dana lebih dari 200 juta pounds pada bursa transfer musim panas 2020 untuk merekrut pemain. Akan tetapi, Lampard justru gagal membuat The Blues berjaya meski sudah difasilitasi dengan banyak pemain baru.
Baca juga: Chilwell Bicara Peluang Juara Chelsea Musim Ini
Sebelum dipecat, Lampard menyebabkan Chelsea terperosok hingga duduk di posisi kesembilan klasemen Liga Inggris 2020-2021. Barulah setelah Chelsea mengganti Lampard dengan Thomas Tuchel, The Blues mampu bangkit dan kini sedang berjuang untuk posisi empat besar.
Menurut Ferdinand, Lampard telah kehilangan kendali di ruang ganti Chelsea. Karena, selama ini Lampard hampir selalu mengandalkan para pemain muda. Hal itu membuat para pemain senior merasa tidak nyaman dan permasalahan pun tercipta.
Baca juga: Chelsea Masih Bisa Berkembang di Bawah Arahan Tuchel
Sementara itu, Tuchel dinilai mampu membawa suasana yang positif di ruang ganti. Berbeda dengan Lampard, Tuchel dianggap sangat menghormati para pemain senior dan itu membuat suasana tim menjadi harmonis.
"Saya pikir membawa pemain berpengalaman kembali ke tim dan memberi mereka lebih banyak tanggung jawab telah menjadi perbedaan besar bagi Frank,” tutur Ferdinand, dilansir dari Daily Star, Rabu (24/3/2021).