Tak Terlena dengan Gelar Juara, Kiper Juventus Nantikan Laga Kontra Bologna

Bagas Abdiel, Jurnalis
Sabtu 23 Januari 2021 05:50 WIB
Wojciech Szczesny (Foto: Reuters)
Share :

TURIN – Kiper Juventus, Wojciech Szczesny, mengaku tidak ingin terlena dengan gelar juara Piala Super Italia 2021. Meski sangat menikmati gelar tersebut, tetapi ia sadar bahwa Juventus tidak bisa berleha-leha.

Pasalnya setelah merebut gelar juara tersebut, Juventus masih harus menjalani laga berikutnya melawan Bologna di lanjutan Liga Italia 2020-2021. Laga tersebut akan berlangsung di Allianz Stadium, Minggu 24 Januari 2021 malam WIB.

Laga tersebut sangatlah penting karena Juventus harus segera memperbaiki posisinya di klasemen Liga Italia. Apalagi pada laga terakhir Liga Italia, Juventus menelan kekalahan dari Inter Milan dengan skor 0-2.

Saat ini, Juventus sendiri menempati urutan kelima dengan kolekso 33 poin. Sedangkan angka tersebut memiliki jarak 10 poin dengan AC Milan yang saat ini tengah memuncaki klasemen sementara Liga Italia 2020-2021.

Baca juga Legenda AC Milan Justru Jagokan Juventus Juara Liga Italia Musim Ini

Karena itu, Szczesny mengingatkan rekan-rekannya untuk tidak terlalu terlena dengan euforia gelar juara. Mereka harus segera mengalihkan fokus untuk menghadapi Bologna.

“Sensasi setelah pertandingan sangat bagus. Tetapi, berikutnya kami melawan Bologna dan kami harus segera fokus pada itu,” ungkap Szczesny, mengutip dari Football Italia, Sabtu (23/1/2021).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya