Fans Sejati, Odion Ighalo Rela Kelaparan demi Tonton Man United

Andika Pratama, Jurnalis
Rabu 30 Desember 2020 09:48 WIB
Odion Ighalo (Foto: Twitter/@ManUtd)
Share :

MANCHESTER Odion Ighalo adalah penggemar berat Manchester United sejak kecil. Dia bahkan rela kelaparan demi menonton Man United pada akhir pekan. Hal itu diceritakan Ighalo dalam wawancara dengan media resmi Man United.

Ighalo tidak bergelimang harta sewaktu kecil. Kehidupan Ighalo di tanah kelahirannya, Nigeria, bisa dikategorikan miskin. Akan tetapi, itu tidak menghentikan Ighalo untuk menyaksikan pertandingan Man United setiap akhir pekan.

Ighalo begitu mencintai The Red Devils –julukan Man United– karena pengaruh dari kedua saudaranya (kakak laki-laki dan kakak perempuan) yang juga penggemar klub pengoleksi 20 trofi Liga Inggris itu. Rasa cinta membuat Ighalo rela menyisikan uang jajan sekolahnya demi pertandingan Man United.

Ighalo merasa lapar karena tidak makan dengan benar. Meski begitu, Ighalo tetap menyisihkan uangnya untuk menonton Man United. Bagi Ighalo, tidak menonton Man United lebih buruk ketimbang kelaparan.

BACA JUGA: Man United Tempel Liverpool, Rashford Tetap Membumi

Ketika akhir pekan tiba, Ighalo pergi bersama kakak laki-lakinya ke pusat tontonan di kampung halamannya. Kondisi pusat tontonan itu tidaklah nyaman, terutama saat cuaca panas karena tidak ada penyejuk ruangan. Orang-orang kerap membuka baju untuk dijadikan kipas dadakan agar tidak gerah.

Meski begitu, Ighalo tetap senang menonton pertandingan Man United. Setelah pertandingan selesai, Ighalo akan pulang dengan gembira jika Man United menang, tetapi sebaliknya ketika The Red Devils takluk. Momen itu indah bagi Ighalo.

“Saya tumbuh di area tempat semua orang menonton sepakbola Liga Inggris. Anda mendukung Man United atau Arsenal atau Chelsea saat itu. Di rumah saya, saudara laki-laki saya, almarhum saudara perempuan saya, mereka mendukung Manchester United.

“Ketika saya besar nanti, saudara laki-laki saya mulai membawa saya ke pusat tontonan untuk menonton Manchester United. Akan tetapi, Saya harus menabung,” kata Ighalo, mengutip dari laman resmi Man United, Rabu (30/12/2020).

“Sebelum pergi ke sekolah, ibu saya akan memberi uang jika aku ingin makan siang. Mulai Senin saya menabung karena saya ingin menonton Man United. Meskipun saya akan menggunakan sebagian uang untuk makan siang, saya akan menabung sisanya karena akhir pekan ada pertandingan,” ucapnya.

"Terkadang Anda merasa lapar karena tidak makan dengan benar, tetapi Anda tidak ingin melewatkan pertandingan di akhir pekan. Anda ingin melihatnya sendiri. Semangat itu. Anda mulai menabung hingga akhir pekan,” ujar pemain asal Nigeria itu.

“Saat pertandingan dimulai, kadang cuaca sangat panas karena tidak ada penyejuk ruangan, lalu Anda harus melepas baju dan mengipasi diri sendiri. Kemudian, setelah pertandingan berakhir, kami berdebat tentang pertandingan dari pusat tontonan ke rumah kami,” tuturnya.

"Kadang-kadang saya menangis jika Manchester United kalah. Anda menangis karena Anda pulang dan melihat orang-orang berdebat dan mengatakan hal-hal buruk kepada Anda. Kadang-kadang saya meneteskan air mata karena Anda tidak ingin tim Anda kalah. Betapa gilanya waktu itu,” ucap Ighalo.

(Rachmat Fahzry)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya