Itulah mengapa Antonela dan Sofia juga memiliki hubungan yang erat. Pada Juli 2020, keluarga Suarez dan Messi bahkan masih menjalankan tradisi liburan bersama. Sayangnya, pada Agustus 2020 Suarez harus angkat kaki dari Barca.
Kendati demikian, Antonela dan Sofia masih tetap berteman baik. Antonela sendiri sebenarnya sudah dilatih sebagai dokter gigi, sebelum mempelajari komunikasi sosial, ia menandatangani kontrak dengan label fesyen Argentina Ricky Sarkany pada 2017.
Antonela juga tidak sembarangan ketika mengunggah foto atau video di Instagram. Diketahui, Antonela bisa mengantongi 23.915 pounds atau sekitar Rp438 jutaan setiap kali mengunggah foto atau video di Instagram.
Saat ini Antonela memiliki 13 juta followers di Instagram. Namun, jumlah tersebut masih kalah dari kekasih Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez, yang memiliki 21,9 juta followers.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)