Solskjaer Sebal Chelsea Diuntungkan Jadwal Jelang Semifinal Piala FA

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Kamis 16 Juli 2020 22:09 WIB
Ole Gunnar Solskjaer berjabat tangan dengan Frank Lampard (Foto: Premier League)
Share :

MANCHESTER – Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, kecewa dengan penjadwalan di Liga Inggris 2019-2020. Sebab, Chelsea mendapatkan waktu istirahat ekstra satu hari lebih banyak dibandingkan timnya jelang Semifinal Piala FA 2019-2020, Senin 20 Juli dini hari WIB.

Jadwal padat memang menghadang Man United sejak Liga Inggris 2019-2020 digulirkan pada Juni lalu. Mereka harus memainkan tujuh pertandingan dalam rentang waktu sebulan terakhir di semua kompetisi. Itu artinya, mereka merumput hampir setiap tiga hari sekali.

Kepadatan jadwal tersebut berpotensi membuat kaki para pemain melemah ketika memasuki laga penting. Kebetulan, pada akhir pekan Man United harus menghadapi Chelsea pada Semifinal Piala FA 2019-2020, di Stadion Wembley.

Baca juga: Crystal Palace vs Man United, Solskjaer Belum Pikirkan Semifinal Piala FA

Sebelum laga tersebut, Bruno Fernandes dan kawan-kawan harus meladeni Crystal Palace terlebih dahulu pada pekan 36 Liga Inggris 2019-2020, Jumat 17 Juli dini hari WIB. Waktu istirahat tiga hari dinilai Ole Gunnar Solskjaer tidak adil.

“Ada semacam keprihatinan bahwa Chelsea memiliki waktu istirahat 48 jam lebih panjang untuk pemulihan daripada kami. Itu tidak adil,” ujar Ole Gunnar Solskjaer, melansir dari Goal, Kamis (16/7/2020).

“Kita berbicara soal penjadwalan yang adil saat restart liga dan tentu saja tidak ada keadilan. Namun, saya memikirkan soal laga melawan Palace, fokus ke sana, dan kemudian bersiap,” imbuh pria berusia 47 tahun tersebut.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya