SEPAKBOLA menjadi salah satu olahraga yang paling populer di dunia. Aksi beberapa tim besar, seperti Juventus, Barcelona, Real Madrid, Manchester United, dan masih banyak lainnya selalu dinantikan dan disambut antusias oleh masyarakat di seluruh belahan dunia.
Jelang pertandingan bergulir, publik pun selalu menantikan nama-nama pemain yang bakal masuk starting XI setiap tim. Membicarakan soal starting XI, Okezone pun akan mengulik secara khusus terkait jumlah pemain dalam sebuah laga sepakbola yang hanya menghadirkan 11 pemain dalam setiap tim.
Asal-usul penerapan jumlah pemain sebanyak 11 orang dalam sebuah tim di setiap pertandingan ini berkaitan dengan sejarah awalnya munculnya sepakbola. Angka resmi untuk jumlah pemain sendiri sejatinya telah berubah berkali-kali selama bertahun-tahun.
BACA JUGA: Siapa Penemu Cabang Sepakbola?
Dalam Calcio Fiorentino yang menjadi nenek moyang sepakbola, awalnya setiap tim memiliki 27 pemain, lima di antaranya adalah kiper. Mereka semua pun turut bermain di lapangan. Alhasil, kondisi pertandingan menjadi terlihat kacau karena terlalu banyaknya orang di lapangan.
Seiring berjalannya waktu, perubahan mulai diterapkan terkait jumlah pemain. Hal tersebut tepatnya mulai terjadi pada abad pertengahan. Kala itu, jumlah pemain belum ditetapkan sebanyak 11 orang. Jumlah pemain bervariasi, antara 15 dan 21 pemain.