Imbas Virus Korona, Liga Inggris 2020-2021 Berpotensi Diikuti 22 Tim

Ramdani Bur, Jurnalis
Senin 16 Maret 2020 13:54 WIB
Liverpool di ambang juara Liga Inggris 2019-2020. (Foto: @LFC)
Share :

LONDON – Virus korona telah membunuh sedikitnya 35 orang di Inggris. Bukan tak mungkin, jumlah korban terus bertambah seiring mewabahnya virus yang biasa disebut COVID-19 tersebut.

Seperti diberitakan The Sun, pada Kamis 19 Maret 2020 para petinggi klub Liga Inggris akan mengadakan pertemuan perihal kelanjutan kompetisi. Karena itu, ada sejumlah wacana perihal kelanjutan kompetisi Liga Inggris 2019-2020.

Masih dilaporkan The Sun, salah satu wacana yang dimaksud adalah menobatkan Liverpool menjadi kampiun Liga Inggris 2019-2020. Penobatan itu diberikan karena ketika kompetisi tinggal menyisakan sembilan pertandingan, Liverpool unggul 25 poin dari Manchester City di tempat kedua.

BACA JUGA: Piala Eropa 2020 Ditunda, Petinggi Liga Inggris Ragu Kompetisi Jalan Terus

Untuk menjadi juara, Liverpool tinggal mencari enam poin tambahan saja dari sembilan pertandingan tersisa. Selain penobatan Liverpool menjadi juara, akan ditetapkan bahwa tak ada tim yang terdegradasi ke Divisi Championship 2020-2021.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya