BARCELONA – Barcelona memiliki tugas menjamu Getafe dalam lanjutan jornada ke-24 Liga Spanyol 2019-2020. Dalam pertandingan tersebut, Pelatih Barcelona, Quique Setien, akan kembali mengandalkan Lionel Messi sebagai tumpuan utama timnya dalam menggalang serangan.
Di tiga pertandingan terakhir, Messi sebenarnya selalu gagal mencetak gol. Tak ayal, kondisi tersebut membuat sejumlah pihak berspekulasi bahwa La Pulga membutuhkan waktu untuk beristirahat. Apalagi, Messi juga habis bersitegang dengan Direktur Sepakbola Barca, Eric Abidal.
Baca juga: Barcelona Minta Izin Datangkan Penyerang Baru
Kendati demikian, Setien menilai kalau kondisi Messi baik-baik saja. Begitu pun dengan para penggawa Blaugrana lainnya. Meski jadwal yang dimiliki Barca cukup padat, namun ia merasa para pemainnya sudah terbiasa untuk bertanding setiap tiga hari.
“Messi seperti banyak pemain lain dan tahu apa yang bisa dia lakukan dan apa yang tidak bisa dia lakukan. Jika dia berada di atas lapangan, itu karena dia mampu. Jika dia baik-baik saja maka tidak ada masalah. Seperti pemain lain, akan ada saat dia harus beristirahat,” jelas Setien, menukil dari Barca Blaugranes, Sabtu (15/2/2020).