Sokratis pun memberikan pandangan tersendiri soal sejumlah hasil buruk yang didapatkan oleh klubnya dalam beberapa laga terakhir. Bek asal Yunani tersebut menilai bahwa krisis kepercayaan diri menjadi faktor utama di balik hasil-hasil minor yang didapat Arsenal.
“Ini merupakan momen sulit dalam semusim, tapi kami masih punya banyak waktu dan kami harus berkembang. Kami harus bermain lebih baik, kami punya waktu dan kualitas untuk melakukannya,” jelas Sokratis, seperti disadur dari The Guardian, Jumat (22/11/2019).
“Ketika hasil-hasil laga kembali baik, tentu itu bakal berdampak positif untuk para pemain, lantaran bakal membuat kami percaya diri. Tim ini membutuhkan rasa percaya diri dan tampil tenang untuk membuktikan kualitas kami. Bermain seperti itu pun bakal melahirkan kepercayaan diri,” lanjutnya.
Baca Juga: 5 Pembelian Terburuk Arsenal Sepanjang Sejarah
“Saya kira kami bisa menembus empat besar, sebab jika kami bisa menemukan satu atau dua pertandingan yang membantu kami bermain sangat bagus dengan hasil bagus, setelahnya tim akan percaya diri, dipadu dengan kualitas kami. Kualitas tim ini ada, tapi kami masih membutuhkan rasa percaya diri,” tutup pemain berusia 31 tahun itu.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)