10 Calon Peraih Trofi Kopa 2019, Siapa yang Menang?

Ramdani Bur, Jurnalis
Selasa 22 Oktober 2019 09:42 WIB
Joao Felix dijagokan meraih trofi Kopa 2019. (Foto: @LaLiga)
Share :

SEBANYAK 10 nama calon peraih trofi Kopa 2019 diumumkan pada Selasa (22/10/2019) dini hari WIB. Ke-10 nama itu merupakan pemain-pemain berusia di bawah 21 tahun yang tampil memikat di sepanjang musim 2018-2019.

Mereka ialah Joao Felix (Atletico Madrid), Jadon Sancho (Borussia Dortmund), Moise Kean (Everton), Samuel Chukwueze (Villarreal), Kang-In Lee (Valencia), Matthijs de Ligt (Juventus), Vinicius Junior (Real Madrid), Kai Havertz (Bayer Leverkusen), Matteo Guendouzi (Arsenal) dan Andrei Lounine (Real Valladolid).

(Sancho masuk nominasi)

Trofi Kopa sendiri diperuntukkan bagi pemain terbaik yang berusia di bawah 21 tahun. Ajang ini pertama kali digelar pada 2018 dan Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain) keluar sebagai yang terbaik mengalahkan Christian Pulisic dan Justin Kluivert.

BACA JUGA: Daftar Nominasi Peraih Trofi Ballon dOr 2019

Lantas, kapan pemenang penganugerahan bakal diumumkan? Pemenang akan diumumkan di Theatre du Chatelet, Paris, Prancis pada Senin 2 Desember 2019. Pengumuman pemenang dilakukan di hari yang sama dengan penganugerahan trofi Ballon dOr 2019.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya