3. Marco Silva (Everton)
Everton berhasil mencuri perhatian pada bursa transfer musim panas 2019 karena menghabiskan dana lebih dari 100 juta euro untuk berbelanja pemain. Kendati demikian, hal itu nyatanya tak berbanding lurus dengan penampilan mereka di ajang Liga Inggris musim ini.
Sejauh ini, Everton hanya mampu mengemas tujuh poin dari delapan laga yang telah mereka jalani. Hal itu membuat The Toffees harus berada di zona degradasi. Manajer Everton, Marco Silva pun menjadi sosok yang paling disalahkan karena dianggap tidak mampu memaksimalkan potensi para pemain seperti Moise Kean, Alex Iwobi, hingga Andre Gomes.