Diisukan Bakal Segera Tinggalkan Liverpool, Klopp Berikan Klarifikasinya

Ezha Herdanu, Jurnalis
Selasa 17 September 2019 18:17 WIB
Jurgen Klopp (Foto: Twitter @LFC)
Share :

NAPLES – Jurgen Klopp akhirnya memberikan klarifikasi soal rumor yang mengatakan dirinya bakal segera meninggalkan Liverpool setelah kontraknya berakhir pada musim panas 2022. Bahkan agen dari Klopp, Marc Kosicke, sempat membenarkan rumor itu belum lama ini.

Sebagaimana diketahui sejak ditunjuk menangani Liverpool pada musim panas 2015, Klopp memang mengembalikan Liverpool sebagai salah satu klub papan atas di Liga Inggris. Musim 2018-2019 menjadi musim terbaik Klopp bersama Liverpool.

Ya, pada musim lalu, Klopp hampir saja menyudahi puasa gelar Liverpool di Liga Inggris jika tak kalah bersaing dengan Manchester City. Klopp juga berhasil membawa Liverpool merajai Eropa dengan jadi kampiun Liga Champions 2018-2019 usai mengalahkan Tottenham Hotspur di final dengan skor 2-0.

Kesuksesan Klopp bersama Liverpool sempat membuat namanya beberapa kali diisukan mendapatkan ketertarikan dari sejumlah tim papan atas Eropa. Salah satu tim yang paling berharap bisa merasakan tangan dingin Klopp adalah raksasa Liga Jerman, yakni Bayern Munich.

Baca Juga: Ancelotti Punya Cara Jitu untuk Jungkalkan Liverpool

Rumor Klopp hengkang ke Bayern semakin kencang beredar setelah pernyataan kontoversial Kosicke beberapa saat lalu. Ya, Kosicke sempat berujar bahwa Klopp kemungkinan hengkang dari Liverpool karena tak cocok dengan tipikal cuaca di Inggris.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya