LONDON – Penjaga gawang Arsenal, Bernd Leno, tak merasa kecewa dengan hasil yang didapat timnya saat bersua Tottenham Hotspur dalam pekan keempat Liga Inggris 2019-2020. Ia merasa hasil tersebut layak diterima kedua belah tim.
Laga yang mempertemukan Arsenal dengan Spurs di Emirates Stadium, Minggu 1 September 2019 malam WIB memang harus berakhir imbang 2-2. Tottenham lebih dahulu memimpin laga dengan skor 2-0 lewat gol Christian Eriksen (10’) dan Harry Kane (40’).
BACA JUGA: Imbangi Arsenal, Mourinho Sebut Tottenham Lebih Baik
Tetapi, Arsenal dapat membalasnya sehingga kedudukan menjadi imbang 2-2. Dua gol The Gunners –julukan Arsenal– sendiri dicetak oleh Alexandre Lacazette (45+1’) dan Pierre-Emerick Aubameyang (71’).
Mengingat laga sempat berjalan sulit untuk Arsenal, Leno pun merasa begitu bersyukur pertandingan akhirnya berakhir imbang. Arsenal pun bisa menyegel satu poin lewat hasil imbang tersebut. Kini, tim asuhan Unai Emery itu pun tengah duduk di posisi kelima pada klasemen sementara Liga Inggris 2019-2020 dengan tujuh angka.
"Itu adalah awal yang sangat sulit, tetapi kemudian kami berkata di lapangan, 'Kami harus tetap positif.’ Masih ada satu jam untuk bermain dan kami tahu tentang karakter di tim ini dan juga kualitas kami. Setelah itu, menjadi 2-1 Anda bisa melihat bahwa kami setidaknya ingin mengambil alih permainan dan pada akhirnya kami masih memiliki peluang untuk menang,” ujar Emery, sebagaimana dikutip dari Goal, Selasa (3/9/2019).
“Setelah pertandingan, itu sedikit mengecewakan karena kami memiliki kesempatan untuk menang. Tapi setelah satu jam, Anda harus mengatakan tidak apa-apa karena kami kalah 2-0 dan kembali ke 2-2. Tottenham juga sebenarnya bisa mencetak gol ketiga. Jadi, pada akhirnya itu adalah hasil imbang yang layak,” tukasnya.
(Djanti Virantika)