SALVADOR – Alexis Sanchez tampil apik bersama Tim Nasional (Timnas) Cile di Copa America 2019. Dari dua pertandingan yang sudah dijalani bersama La Roja –julukan Cile, pesepakbola 30 tahun itu selalu mencetak gol.
Sanchez masing-masing mencetak satu gol saat Cile menang 4-0 atas Jepang dan 2-1 kontra Ekuador. Pencapaian di atas jelas di luar dugaan. Sebab, Sanchez awalnya diprediksi bakal flop di Copa America 2019.
Sebab, pesepakbola dengan badan atletis itu tampil minor bersama Manchester United di sepanjang musim 2018-2019. Di sepanjang musim tersebut, Sanchez hanya mengoleksi dua gol dari 27 pertandingan!
BACA JUGA: Kalahkan Ekuador, Cile Susul Kolombia ke Perempatfinal Copa America 2019
Catatan tersebut merupakan yang terburuk semenjak Sanchez berkarier di Eropa pada 2008. Karena itu, sempat ada wacana Man United akan menjual Sanchez pada bursa transfer musim panas 2019. Akan tetapi, bukan tak mungkin manajemen Man United mengubah pikirannya setelah melihat penampilan Sanchez saat ini.
Bisa dibilang, Copa America 2019 adalah ajang Sanchez untuk unjuk gigi. Sanchez dapat menaikkan daya tawarnya dengan tampil brilian di ajang empat tahunan tersebut. Bukan tak mungkin jika dapat melanjutkan performa apik dan ujung-ujungnya kembali membawa Cile menjadi kampiun, Sanchez dapat digamit klub top Eropa lain.
Meski begitu, semua keputusan ada di tangan manajemen Man United. Sebab, saat ini kontrak Sanchez bersama Man United masih berlaku hingga 30 Juni 2022.
(Ramdani Bur)