Ketiadaan Marko Simic Pengaruhi Performa Persija di Piala AFC 2019?

Ramdani Bur, Jurnalis
Rabu 24 April 2019 12:23 WIB
Simic absen di empat laga awal Persija di Piala AFC 2019. (Foto: Twitter Persija)
Share :

JAKARTA – Nasib Persija Jakarta di Piala AFC 2019 berada di ujung tanduk. Macan Kemayoran –julukan Persija– hampir dipastikan gagal lolos ke semifinal zona Asia Tenggara Piala AFC 2019 setelah tumbang 2-3 dari Ceres-Negros (Filipina) di matchday keempat Grup, Selasa 23 April 2019 sore WIB.

Akibat kekalahan itu, Persija menanti keajaiban untuk lolos ke semifinal zona Asia Tenggara. Untuk lolos ke semifinal Piala AFC 2019, Persija mesti memenangi dua laga tersisa di fase grup, sembari berharap keluar sebagai runner-up grup terbaik.

Sekadar informasi, hanya satu runner-up terbaik dari Grup F, G dan H yang diizinkan mentas di semifinal zona Asia Tenggara Piala AFC 2019. Sekarang yang jadi pertanyaan, mengapa performa Persija di Piala AFC 2019 memburuk ketimbang edisi 2018? Apa karena ketiadaan Marko Simic yang saat ini masih tertahan di Australia?

BACA JUGA: Kalah dari Ceres, Masa Depan Persija di Piala AFC 2019 Terancam

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya