Dua gol Girona itu mengantarkan Madrid untuk merasakan kekalahan ketujuh mereka di Liga Spanyol musim ini. Madrid kini tertahan di posisi ketiga pada kelasemen sementara dengan koleksi 45 poin. Los Blancos –julukan Madrid–tertinggal sembilan poin dari Barcelona yang masih nyaman di posisi pertama.
“Pertanyaan-pertanyaan itu (soal tim lapis kedua) tidak mungkin (ada). Berbicara tentang hipotesis masa lalu atau masa depan bukanlah pekerjaan yang bisa kami lakukan. Ini memalukan. Kami menjatuhkan poin dan rival semakin menjauh,” ujar Solari, seperti yang dilansir Fourfourtwo, Senin (18/2/2019).
Kekalahan Madrid terasa lebih pedih karena kapten mereka, Sergiio Ramos, menerima kartu merah pada menit ke-90. Kartu merah itu membua Ramos tak bisa tampil membela Madrid saat menghadapi Levante pada akhir pekan ini.
(Andika Pratama)