LONDON – Gonzalo Higuain akhirnya resmi hengkang dari Juventus ke Chelsea dengan status pinjaman hingga akhir musim 2018-2019. Penyerang asal Argentina itu mengaku sudah sejak lama bermimpi untuk bermain di Liga Inggris, secara khusus bersama Chelsea.
Sebagaimana diberitakan, Higuain resmi berseragam Chelsea dengan status pinjaman beserta banderol 9 juta Euro (setara Rp114 miliar). Klub milik Roman Abramovich itu bisa mempermanenkan status pria berusia 31 tahun itu pada akhir musim dengan uang senilai 36 juta Euro atau setara Rp579 miliar).
(Baca juga: Gonzalo Higuain Resmi Berseragam Chelsea)
Mantan penyerang Real Madrid itu mengaku sejak lama mengimpikan bermain di Liga Inggris. Higuain juga sering mengikuti perkembangan Chelsea sepanjang musim 2018-2019 karena ada sejumlah teman dan terutama mantan pelatihnya di Napoli dahulu, Maurizio Sarri.
“Chelsea adalah sebuah tim yang selalu memiliki pemain-pemain hebat. Sejak kecil saya sudah menyaksikan Liga Inggris dan ini adalah mimpi yang jadi nyata untuk datang serta bermain di sini,” ujar Gonzalo Higuain, mengutip dari laman resmi Chelsea, Kamis (24/1/2019).
“Saya sudah mengikuti Chelsea sejak awal musim karena saya tahu pelatih (Maurizio Sarri) dan juga punya banyak teman di sini. Saya berjanji untuk memberikan segalanya untuk membantu Chelsea meraih target musim ini,” imbuh pemain yang akan memakai nomor punggung sembilan itu.
Anak asuh Maurizio Sarri masih punya peluang meraih trofi di tiga kompetisi, yakni Piala Liga Inggris, Liga Eropa, dan Piala FA 2018-2019. Walau secara matematis masih berpeluang di Liga Inggris 2018-2019, jarak dengan Liverpool di puncak klasemen cukup jauh untuk dikejar.
(Fetra Hariandja)