MUNICH – Pesepakbola legenda Inter Milan, Lothar Matthaus, pesimis Cristiano Ronaldo akan bergabung dengan Juventus pada bursa transfer musim panas 2018. Pria yang membela Inter dalam kurun 1988-1992 itu menilai, tidak ada alasan bagi Ronaldo untuk meninggalkan Real Madrid.
“Saya pikir Ronaldo akan bertahan. Ia bermain bersama klub terbaik di dunia dan telah memenangi segalanya di sana. Saya tidak melihat alasan kenapa Ronaldo harus pindah ke Juventus,” kata Matthaus mengutip dari Marca, Jumat (6/7/2018).
Dalam pandangan Matthaus, Juventus merupakan klub kuat. Akan tetapi, level Bianconeri –julukan Juventus– dinilai pria yang mengantarkan Jerman menjuarai Piala Dunia 1990 itu masih di bawah klub-klub Inggris maupun Spanyol.
BACA JUGA: Ronaldo Merasa Terhina Dihargai Madrid Rp1,67 Triliun
Terlebih, level kompetisi Liga Italia tidak sebagus di era 1990-an hingga awal 2000-an. Karena itu, pria berusia 57 tahun itu meyakini Ronaldo akan bertahan bersama Madrid.
Saat ini, Ronaldo santer diberitakan segera bergabung dengan Juventus. Untuk mendapatkan pesepakbola berusia 33 tahun itu, Juventus disebut-sebut akan mengeluarkan 100 juta euro atau sekira Rp1,67 triliun.
Nominal di atas merupakan klausul lepas yang dimiliki Ronaldo saat ini, setelah sebelumnya memiliki harga rilis mencapai 1 miliar euro (Rp16,7 triliun). Nantinya bersama Juventus, Ronaldo dilaporkan mendapat kontrak selama empat musim dan menerima bayaran 30 juta euro (Rp500 miliar) per tahun.
(Ramdani Bur)