Tawaran Man United untuk 3 Pemain Madrid Ditolak

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis
Kamis 05 April 2018 20:03 WIB
Modric dan Kroos (tengah) diincar Man United. (Foto: AFP/Jack Guez)
Share :

Namun, klub yang pernah merajai Liga Inggris pada era Sir Alex Ferguson itu tidak putus asa. Mereka tahu Madrid juga tertarik dengan beberapa pemain Man United, salah satunya David De Gea. Kiper andalan Setan Merah itu memang beberapa bulan belakangan ini kembali dikaitkan dengan Raksasa Spanyol, Real Madrid.

BACA JUGA: De Bruyne Bidik Kemenangan Spesial Kontra Man United

Seperti diketahui, Madrid tertarik untuk mendatangkan penjaga gawang berusia 27 tahun tersebut. Hal itu terbukti ketika klub berjuluk Los Galaticos –julukan Madrid– tersebut mencoba mendatangkan sang pemain pada 2015 lalu.

Madrid sendiri akan menjadikan mantan kiper Atletico Madrid tersebut sebagai proyek jangka panjang mereka. Mengingat kiper utama mereka, Keylor Navas, tak cukup baik untuk membela tim sebesar Madrid. Meski begitu, jika tak mampu mendatangkan De Gea, Madrid sudah menyiapkan kiper alternatif. Madrid saat ini disebut-sebut tertarik menggaet kiper AS Roma, Alisson Becker.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya